current language
Indonesia tersedia dalam pilihan bahasa berikut ini:
atau pilih situs negara TÜV Rheinland Anda
translation missing: core_choose_country

Sertifikasi IECQ QC 080000

Sertifkasi QC 080000 | TÜV Rheinland

Sertifikasi QC 080000 untuk produk listrik dan elektronik yang aman

Seiring dengan semakin sadarnya penduduk dunia akan solusi yang berkelanjutan dan ramah lingkungan, produk-produk yang dianggap aman bagi lingkungan akan terus mendominasi pasar. Para produsen, pemasok dan penyedia jasa di seluruh bagian rantai pasokan industri bergantung pada sistem manajemen proses untuk menilai bahan berbahaya pada komponen listrik dan elektronik. Sistem manajemen pengolahan bahan berbahaya (HSPM) diterapkan guna mengidentifikasi, mengendalikan, menghitung dan melaporkan setiap unsur yang berbahaya yang ditemukan pada produk komponen teknik elektronik.

Berdasarkan ISO 9001, IECQ QC 080000 merupakan norma produk ramah lingkungan yang diakui secara internasional yang menjadi standar bagi sistem HSPM. Sertifikasi sistem HSPM Anda membantu menekan atau menghilangkan bahan berbahaya menurut arahan global maupun persyaratan khusus dari konsumen. Kepatuhan terhadap Pembatasan Bahan Berbahaya (RoHS) dan arahan Limbah Peralatan Listrik dan Elektronik (WEEE) melalui sertifikasi QC 080000 memungkinkan Anda untuk:

  • Merencanakan produk yang ramah lingkungan untuk menghindari perubahan lebih lanjut
  • Mengelola bahan berbahaya secara sistematik pada produk dan proses
  • Mematuhi spesifikasi prosedur dan persyaratan produk ramah lingkungan yang sudah ada
  • Mengoptimalkan alokasi sumber daya dengan mengurangi sertifikasi sistem dan produk yang tumpang tindih

Sertifikat QC 080000 dari kami membantu Anda menunjukkan komitmen Anda terhadap tanggung jawab perusahaan dan rasa hormat Anda terhadap lingkungan dengan tetap meningkatkan status perusahaan di antara mitra usaha dan konsumen anda.

Hubungi para ahli sertifikasi QC 080000 kami untuk penjelasan lebih lanjut!

HSPM yang andal dengan sertifikasi IECQ QC 080000

Sertifikasi kami yang diakui membantu Anda mengontrol dan mengelola bahan berbahaya dengan lebih baik pada produk atau proses produksi Anda. Sertifikasi QC 080000 membuktikan bahwa Anda telah mengembangkan, mendokumentasikan dan menerapkan proses-proses untuk mengelola produksi. Status tersertifikasi menunjukkan kepatuhan Anda kepada peraturan atau secara sukarela terhadap perundang-undangan yang terus berkembang dan meningkatkan kepercayaan dari konsumen Anda, otoritas pemerintah dan rekan bisnis Anda. Tunjukkan sertifikat IECQ QC 080000 Anda untuk membuktikan proses produksi, prosedur perakitan dan bahan yang digunakan dalam komponen listrik teknik Anda memenuhi spesifikasi konsumen dan standar global yang mengatur bahan berbahaya.

Kembangkan dan kelola sistem HSPM bersertifikat guna memastikan kepatuhan terhadap kebijakan dan tujuan perusahaan Anda serta harapan konsumen dan badan pengatur. Biarkan para pemangku kepentingan dan konsumen serta pihak lainnya mengetahui bahwa produk Anda dirancang dan dibuat dengan menggunakan sedikit bahkan tanpa bahan yang berbahaya bagi kesehatan manusia dan lingkungan. Sertifikasi QC 080000 memberikan tanda kehormatan kepada Anda atas komitmen untuk menjaga proses produksi yang aman dan ramah lingkungan serta produk yang bermutu tinggi.

Manfaat sertifikasi QC 0800000 dengan TUV Rheinland

Langkah-langkah sertifikasi IECQ QC 080000

Proses sertifikasi QC 080000:

1. Pemeriksaan dokumen

Dokumen-dokumen berikut ini harus diserahkan sebelum audit di lokasi:

  • Diagram organisasi
  • Manual QC80000
  • Salinan laporan internal dan pemeriksaan dokumen sebelumnya
  • Daftar bahan berbahaya
  • Salinan sertifikat QMS yang berlaku

2. Audit di lokasi

3. Verifikasi di tempat

4. Pelaporan dan pendaftaran IECQ HSPM QC 080000

5. Penerbitan sertifikat

6. Pembaruan sertifikat

Layanan sertifikasi QC 080000 kami yang menyeluruh membantu Anda memenuhi sasaran bahan berbahaya Anda dengan efektif dan efisien serta mematuhi peraturan internasional hanya dengan sebuah sistem manajemen.

Proses sertifikasi IECQ QC 080000 dengan TUV Rheinland

Mitra andal Anda untuk sertifikasi QC 08000 yang diakui

Kami melakukan sertifikasi untuk sistem HSPM Anda berdasarkan QC 080000. Layanan satu pintu kami menawarkan audit sistem manajemen dan pemasok serta sertifikasi produk hanya dari satu sumber. Memiliki spesialisasi dalam sertifikasi IECQ QC 080000, para ahli kami bekerja untuk memberikan solusi kepatuhan bahan berbahaya kepada Anda yang menunjukkan komitmen Anda terhadap proses dan produk yang ramah lingkungan. Biarkan karyawan, pemegang saham dan konsumen Anda tahu bahwa Anda bertekad mengurangi atau menghilangkan bahan berbahaya dari produksi produk Anda, melindungi karyawan, konsumen, investasi dan lingkungan.

Pelajari lebih lanjut tentang sertifikasi QC 080000 untuk sistem HSPM yang efektif!

Disclaimer: At TÜV Rheinland, the neutrality, objectivity, independency and impartiality of our activities are of utmost importance. Our assessment and audit activities follow these values in compliance with the applicable accreditation requirements. All the necessary structural, organizational and processual measures are in place in all levels of the organization in order to avoid conflicts of interest (e.g. rigorous separation of consultancy and certification) and to ensure impartiality. We do not offer or provide management system consultancy by an accredited certification body for management systems. Within the TR Group, we ensure a minimum 2-year interval between management system consultancy and certification activity for the same costumer.

Hubungi

Silahkan menghubungi Kami

Silahkan menghubungi Kami

Ini mungkin menarik bagi Anda

Sertifikasi ISO 14001

Sistem manajemen lingkungan menurut ISO 14001

Dapatkan sertifikasi sistem manajemen lingkungan Anda sesuai dengan ISO 14001.

Selengkapnya

Sertifikasi ISO 9001

ISO 9001 – TÜV Rheinland

Tingkatkan efisiensi dan bangun kepercayaan dengan sistem manajemen mutu sesuai dengan ISO 9001.

Selengkapnya

Halaman layanan yang terakhir dikunjungi